White Flag alias bendera putih banyak bertebaran di pinggir- pinggir jalan, ini bukanlah sebuah tanda menyerah di dalam sebuah peperangan, tapi tanda adanya kepergian seorang umat manusia pulang ke sisi-Nya. Kok Ga bendera kuning di sini atau bendera merah?, tak tau lah, adatnya di sini bendera putih. Berdasar dari pengamatan saya akhir-akhir ini, yang namanya orang meninggal atau kalo orang banyak mengatakan LELAYU, dalam satu minggu ini dengan betapa ramainya silih berganti. Dan hebohnya lagi kebanyakan adalah tetangga, soalnya kalo yang beginian liat di tv ya ga ada heboh2nya....
Beginilah laporan selengkapnya......:
Tercatat, kira-kira dalam satu minggu ini ada 3 orang yang meninggal, hal yang cukup langka karena ga ada wabah atau bencana, orang yang pulang ke sisi-Nya sebanyak ini. Kalau ditambah lagi flashback beberapa hari sebelumnya malah lebih, ga cuman 3. wah.wah.wah......
Beliau-Beliau ini pada janjian apa ya, sungguh betapa langkanya bisa bareng-bareng. Jadi inget film Final Destination, yang orang-orang di dalemnya pada mati satu/satu dikarenakan dikejar takdir kematian, film yang aneh. Tapi kalo yang di dunia nyata di sekitar saya ini agak beda ama yang di film itu, soalnya Beliau-Beliau ini meninggalnya dikarenakan sakit, bukan kematian yang aneh atau sejenisnya. Bukanlah sebuah epidemy penyakit, namun penyakit-penyakit yang umumnya diderita oleh manusia di abad ini, ya satu keluarga ama darah tinggi, gula dan sodara-sodaranya itulah. Adapun juga sakit karena usia yang telah lanjut, kalau orang jawa mengatakan Lara Tuwa. Kalau bisa digrafik, pasti di bulan antara Maret dan April ini pasti jadi persentasi teratas soal mortalitas.
Beginilah takdir umat manusia, sebuah kematian. Kematian memang bukanlah hal yang aneh, karena selayaknya manusia yang hidup cuman sementara ini juga ujung terakhirnya adalah kematian. Dan yang menentukan kapan dan di mananya kita mati cuman takdir dari-Nya. Ada seorang Psychic kenamaan Indonesia pernah berkata demikian "Takdir setiap manusia itu tidak bisa dirubah, tapi nasib setiap manusia bisa dirubah." Di dalam ungkapan pun ada kata mengadu nasib, tapi kalau mengadu takdir ga ada ya.......
Cukup sekian, terimakasih. Wassalam.........
Home »
story about this life
»
kok banyak orang is death akhir-akhir ini.....
kok banyak orang is death akhir-akhir ini.....
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
9 comentarios:
malaikat Izroil lagi ngrapel lemburan kerja mas....
Semoga dengan banyak peristiwa tsb mengingatkan kita bahwa kematian bisa datang kapan saja..
salam kenal :)
yuph, kita hidup untuk mati dan mati untuk hidup. betul gak? hehe
Kematian adalah kepastian
Semoga kita khusnul khotimah kelak :)
itu mengingakan pada kita yang hidup kita juga akan menghadap NYA juga bos
mengingatkan kita bahwa sehat itu mahal gan
Kayaknya kita semua juga bakalan mengalaminya...
kematian suatu saat akan menjemput... maka dari itu manfaatkan hidup untuk berbuat yang baik
iya paman suami saya baru saja meninggal, sekarang di susul dengan nenek saya, kemaren tetangga saya juga ada yg meninggal,, knp ya? apa karena dunia ini dah mo kiamat? coz semua orang2 baik hampir rata2 meninggal satu persatu, mungkin biar g ngrasain penderirtaan kiamt mungkin ya,,, wallah a'alam
Post a Comment
thx for all the comments.... :'']